Sebuah pesawat Hercules C-130 milik TNI Angkatan Udara jatuh dan menimpa sebuah hotel dan sejumlah rumah di Medan, Sumatra Utara, Selasa (30/6), menewaskan sedikitnya 30 orang, menurut pihak berwenang.
"Informasi terakhir yang kami dapat adalah bahwa 30 orang tewas.. Jumlahnya bisa bertambah," ujar Hisap Turnip, juru bicara badan SAR, kepada Reuters seperti dikutip dari VOAIndonesia.com
Tidak jelas berapa korban di pesawat atau di darat. Pesawat tersebut sedang terbang dari markas Angkatan Udara Soewondo di Medan ke Kepulauan Natuna dan jatuh beberapa menit setelah lepas landas.
Juru bicara Rumah Sakit Adam Malik, Sairi M. Saragih mengatakan, rumah sakit itu telah menerima 20 jenazah sejauh ini. Ia mengatakan dua orang dari daerah sekitar luka kritis.
Kepala Angkatan Udara Marsekal Agus Supriatna mengatakan pilot memberitahu menara pengawas bahwa pesawat harus kembali karena masalah mesin. "Pesawat jatuh ketika belok ke kanan untuk kembali ke bandara," ujarnya. Ia menambahkan bahwa ada 17 personel militer di dalam pesawat.
Kecelakaan Hercules ini merupakan pesawat kedua dalam 10 tahun terakhir yang jatuh di Medan. Bulan September 2005, sebuah pesawat Mandala Airlines Boeing 737 jatuh ke daerah perumahan tak lama setelah lepas landas dari bandara Polonia Medan, menewaskan 143 orang termasuk 30 di darat.
Pesawat Hercules C-130 yang dioperasikan TNI Angkatan Udara (AU) dengan nomor registrasi A1310 jatuh di Jalan Jamin Ginting, Kawasan Simpang Sima Lingkar, Medan. Ingin tahu seperti apa spesifikasi pesawat Hercules C-130? Lihat saja rangkuman di bawah ini yamgh dikutip dari bintang.com. Cus~
Spesifikasi Hercules C-130 yang Jatuh di Medan
Hercules C-130 merupakan pesawat terbang bermesin empat turboprop dengan sayap tinggi (high wing), dioperasikan oleh 4-6 awak (2 pilot, 1 loadmaster, 1 teknisi).
Spesifikasi Hercules C-130 yang Jatuh di Medan
Pesawat ini mampu mendarat dan lepas landas dari runway yang pendek atau tidak disiapkan.
Spesifikasi Hercules C-130 yang Jatuh di Medan
C-130 merupakan pesawat yang paling banyak dipakai di dunia untuk membawa pasukan militer dan warga sipil.
Spesifikasi Hercules C-130
Awalnya, pesawat ini hanya digunakan untuk membawa tentara. Tapi dalam perkembangannya, dimanfaatkan juga untuk pengamatan cuaca, pengisian bahan bakar di udara, pemadam kebakaran udara, ambulans udara, dan pengangkut logistik bencana alam.
Spesifikasi Hercules C-130 yang Jatuh di Medan
Daya angkut pesawat ini mencapai 20.000 kilogram. Termasuk 2-3 kendaraan tempur Humvees atau sebuah kendaraan angkut personel lapis baja M113.
Spesifikasi Hercules C-130 yang Jatuh di Medan
Pesawat ini juga memiliki kapasitas muatan mencapai 33.000 kilogram. Berat maksimum saat lepas landas adalah 70.300 kilo gram.
Spesifikasi Hercules C-130
Kapasitas penumpang pesawat ini mencapai 92 orang (sipil), atau 64 prajurit lintas udara (militer), atau 74 pasien dengan tambahan 2 tenaga medis.
Spesifikasi Hercules C-130
Pesawat Hercules C-130 memiliki spesifikasi panjang 29,8 meter, tinggi 11,6 meter, rentang sayap 40,4 meter. Dengan berat kosong pesawat sekitar 38.000 kilogram.
Spesifikasi Hercules C-130
Daya jelajah pesawat mencapai 3.800 km, dengan kecepatan 540 km/jam, dan kecepatan maksimum 610 km/jam. Ketinggian terbang pesawat ini sekitar 10.000 km. Dalam posisi penuh, tangki bahan bakar mampu memuat 953 ribu gallon.
follow twitter @TINTAHIJAUcom